Puisi begitu burukkah aku di matamu



begitu berat rasanya malam ini
kubaca setiap replik pengaduanmu atas jawabanku

begitu sakit rasanya hati ini
kubaca setiap kata -kata ponis mu akan diriku

begitu sakit rasanya mata ini
kuharus menitikkan air mata untuk menjawab semua fakta terbalikmu

begitu berat rasanya otak ini
kuharus mengingat semua tata caramu perlakukanku

begitu berat rasanyan bibir ini
kuharus terpaksa mengungkap kekuranganmu

begitu berat rasanya tangan ini
kuharus menulis sgala hal yang melupakanmu padaku

begitu berat rasanya kaki ini
harus melangkah untuk menghadiri penghakiman ini

namun semua terasa begitu berat pada jiwa,,,ini
harus tetap menyimpam hati penuh tanya untuk hatimu
pada ksalahan yg mana aku tak baik buatmu
pada perkataan yang mana aku melukaimu
pada lakuku yang mana ku menghianatimu
pada langkahku yang mana kau tak ridhoiku
pada sifat yang mana kau tuduh aku nusyuz buatmu

begitu burukkah aku dipandanganmu.

apakah kau lupa dengan kesalahanmu,
menempa tiap gores lekuk wajahku
apakah kau lupa dengan perkataanmu
kau hujam begitu jauh kedalam jantung hatiku
apakah kau lupa dengan lakumu
kau semaikan cinta orang lain,tak lama berpisah denganku
apakah kau lupa dengan langkahmu
kau mlangkah atas kehendakmu tanpa menghargai adanya diriku
apakah kau lupa akan semua pengorbanan dan perjuanganku untuk memilihmu
hingga tak satupun kebaikanku tampak dimatamu dan teringat dipikiranmu

begitu burukkah aku dipikiranmu


BY : ANA AHILLAH

No comments:

Post a Comment